Home > Pojok Inspirasi Smamplussa
SMA Muhammadiyah (PLUS) Boarding School Salatiga
27 September 2024
--------------------------------------------------------------------------------------
Home > Pojok Inspirasi Smamplussa
SMA Muhammadiyah (PLUS) Boarding School Salatiga
27 September 2024
--------------------------------------------------------------------------------------
Kekuatan Pikiran to Menjadi Orang Hebat
Semakin dewasa dan bertambahnya usia seseorang entah mengapa semakin banyak pula kegelisahan dan kekhawatiran yang sering kita dapati, bahkan tak jarang waktu malam yang seharusnya digunakan untuk istirahat malah berubah menjadi waktu paling pas guna overthinking ya gak sih….? Memikirkan banyak hal yang sebenarnya belum terjadi atau memikirkan banyak hal yang telah dilalui akan tetapi masih saja mengganjal hati atau bahkan memikirkan tentang penyesalan-penyesalan serta perspektif orang lain terhadap diri kita yang bahkan sering dihiraukan oleh orang lain dan apabila kita perhatikan lagi mungkin orang lain juga sama dengan kita merasakan overthinking juga……?
Nah dari sini lah kita harus bisa mengeluarkan kekuatan pikiran kita….!!!, dalam sebuah kisah diceritakan ada seorang dosen yang dianggap killer oleh para mahasiswanya karena kesal terhadap dosennya ini para mahasiswa menculik dosen ini dan membawanya ke tengah-tengah hutan. Dosen itu dihadapkan pada hakim dan algojo yang membawa pedang di tangannya, kemudian sang hakim memvonisnya hukuman mati. Mata sang dosen ditutup dan sebuah kain terpal disabetkan ke arah leher sang dosen kemudian dituangkan air hangat setelahnya dosen itupun jatuh dan akhirnya meninggal. Semua orang yang di sana terheran mengapa kain terpal bisa mematikan??
Seorang profesor yang bernama Andrew Newberg menjelaskan bahwa kepercayaan itu mempunyai kekuatan untuk mempengaruhi sistem tubuh kita dari kepercayaan itu bisa jadi obat namun juga bisa jadi menjadi racun pendapat ini disebut juga sebagai “the biological of belief” dari kisah ini bukan kain terpal yang mematikan akan tetapi kepercayaan dan pemikiran sang dosenlah yang membunuh dosen itu sendiri. Seorang pesulap yang bernama Marcel Radhival pernah menjelaskan dalam podcastnya bersama Deddy Corbuzier bahwa sistem kepercayaan manusia itu ada empat
1. Cara berfikir akan merubah tindakan
2. Tindakan akan merubah kebiasaan
3. Kebiasaan akan merubah karakter
4. Karakter merubah kenyataan
“Jadi apapun yang kita pikirkan bisa merubah kenyataan”.
Sering kali diri kita berfikir aku gak bisa, aku bodoh, aku begini, aku begitu, yang akhirnya pemikiran itu berubah menjadi kenyataan. Oleh karena itu, kita harus bisa mengendalikannya! Bagaimana sih caranya supaya kita gak terus-menerus overthinking??
1. Dekatkan diri pada yang maha Kuasa, jika dipikirkan apa hubungannya mendekatkan diri dengan overthinking? Tentu ada, yakni dengan cara ini akan membuat hati kita lebih nyaman dan tenang karena kegundahan hati itu juga bisa memicu adegan berbahaya yakni overthinking.
2. Dalam agama Islam sesuatu yang berlebihan itu akan berakhir tidak baik sama halnya dalam berfikir, bertindak tanpa berfikir memang ngga baik akan tetapi berlebihan itu juga sama saja. So kita cukup berfikir akan melakukan apa dan akan bersikap bagaimana selebih tinggal jalani aja…! Jangan terlalu ragu untuk mencoba hal baru selagi itu positif.
3. Lebih terbuka & komunikasi jika, ada yang mengganjal di hati kita entah itu perilaku yang kita anggap buruk atau perilaku orang lain unkapkan dengan kata-kata yang pantas guna menghilangkan kegundahan tersebut.
4. Ada juga cara seru yang bisa menumbuhkan kekuatan pikiran kitaa… dengan membaca atau bisa juga menonton dengan memperbanyak bahan bacaan serta tontonan yang memiliki kandungan pembelajaran kemudian melihat podcast-podcast tentang perspektif juga dapat memperluas cara pandang kita karena setiap permasalahan memiliki jalan keluar sendiri. So hal ini juga bisa melatih pemikiran kita untuk berfikir kritis.
Jadi, sahabat smam plussa sebenarnya kita itu superhero…dan kekuatanmu tergantung dirimu dengan kekuatanmu bisa menjadikanmu luar biasa atau binasa? So fighting…!!! Cintailah dirimu sebelum mencintai orang lain…!!!